Bagi pemilik mobil penting untuk tahu apa saja penyebab kompresor AC mobil rusak. Hal ini sangat penting mengingat AC adalah komponen yang punya fungsi vital untuk menunjang kenyamanan ketika berkendara.
Apalagi ada banyak sekali penyebab kompresor AC mobil rusak sehingga membuatnya tidak dingin. Bahkan dalam beberapa kasus ada AC mobil panas dan hanya keluar angin.
Tentu hal ini harus segera Anda atasi supaya AC mobil bisa kembali dingin dan berkendara jadi kembali nyaman. Lantas, apa saja penyebab AC mobil lemah, rusak, dan tidak dingin itu?
10 Penyebab Kompresor AC Mobil Rusak
Ada banyak hal yang bisa memicu kerusakan pada kompresor AC mobil sehingga membuat AC bau, tidak panas, dan lain sebagainya. Inilah berbagai penyebab tersebut:
1. Kompresor yang Terlalu Panas
Kondisi suhu yang terlalu panas bisa menjadi penyebab kompresor mengalami kerusakan. Biasanya hal ini terjadi akibat freon AC yang tinggal sedikit, oli pelumas yang terlalu sedikit, atau kinerja kipas yang buruk.
Ketika hal-hal ini terjadi, kompresor jadi harus menanggung beban kerja yang jauh lebih besar agar bisa memompa gas freon ke seluruh penjuru mesin AC di dalam mobil. Ini yang kemudian bisa membuat kondisinya terlalu panas.
Jika sudah begini, AC pun bisa jadi rusak dan tidak dingin lagi.
2. Usia Pemakaian Komponen AC
Penyebab kompresor mobil rusak selanjutnya adalah usia pemakaian komponen itu sendiri. Setiap komponen mobil akan memiliki batas usia pemakaiannya tersendiri dan wajib Anda perhatikan secara seksama.
Terutama untuk komponen seperti kompresor, dryer, evaporator, kondensor, dan lain sebagainya. Karena ketika komponen ini sudah memiliki masa pemakaian yang terlampau lama, maka kinerjanya tidak akan bisa optimal lagi untuk AC.
3. Magnetic Clutch Rusak
Bagi sebuah kompresor AC mobil, magnetic clutch memegang peranan yang penting. Fungsinya adalah untuk menghubungkan kompresor dengan putaran mesin.
Oleh karena itu, jika komponen ini memiliki kerusakan, sebaiknya segera ganti dengan yang baru. Biasanya komponen ini bisa rusak karena kebiasaan seperti menghidupkan AC dalam waktu panjang atau suhu yang terlalu rendah atau tinggi.
4. Masalah Pada Cooling Fan
Hal lain yang bisa menyebabkan kompresor AC mobil rusak adalah adanya masalah pada cooling fan. Ketika cooling fan tidak berfungsi dengan baik atau bahkan mati, ini bisa menyebabkan kinerja cooling fan jadi tidak maksimal.
Mesin yang ada di kondensor tidak bisa membuang udara panas dengan optimal. Udara dingin yang akan dikeluarkan pun tidak akan terlalu kencang. Inilah yang biasanya juga menjadi penyebab AC mobil tidak dingin.
5. Masalah di Kondensor
Pada sistem AC mobil, kondensor memegang peranan yang sangat penting. Ketika ada pipa atau radiator yang kotor atau bermasalah, maka kondensor tidak akan bisa bekerja dengan maksimal.
Kondensor tidak akan bisa menyekat aliran dari refrigeran. Ini tentu akan mengakibatkan AC mobil jadi rusak dan tidak dingin.
6. Sekring yang Putus
Menyalurkan aliran listrik menuju kompresor merupakan fungsi dari komponen sekring. Ketika sekring putus atau bermasalah, maka aliran listrik ke kompresor pun tidak akan jadi maksimal.
Hal ini akan menyebabkan freon tidak bisa menyembur ke sistem AC sehingga tidak akan muncul udara dingin.
7. Kebocoran Freon AC
Penyebab kompresor AC mobil rusak selanjutnya adalah adanya kebocoran pada freon. Ketika freon bocor dan cepat habis, maka tidak akan ada komponen yang bisa mendinginkan udara panas yang masuk ke mesin mobil.
Inilah yang kemudian membuat kebocoran freon jadi sangat penting untuk segera Anda atasi agar AC mobil bisa bekerja dengan normal. Cara untuk mengatasinya bisa dengan penambalan.
8. Overheat AC
Kondisi overheat atau AC yang terlalu panas bisa menjadi salah satu penyebab kompresor AC mobil mati. Pasalnya, ketika terlalu banyak tekanan dalam AC, berbagai komponen di dalamnya bisa putus atau rusak.
Inilah yang kemudian membuat kompresor AC mobil tidak akan bisa bekerja dengan baik atau bahkan mati.
9. Putusnya Fan Belt AC
Fan belt juga memegang peranan yang penting pada sistem AC mobil karena berfungsi untuk mendinginkan freon AC. Selain itu, seluruh komponen pada mesin mobil juga akan panas ketika fan belt putus.
Inilah yang membuat Anda harus mengecek kondisi fan belt AC secara rutin. Anda sebaiknya juga melakukan penggantian fan belt setiap mobil menyentuh jarak tempuh sekitar 20.000 km.
10. Kelebihan Muatan
Terakhir, penyebab kompresor AC mobil rusak adalah kelebihan muatan atau penumpang. Ketika mobil mendapatkan muatan berlebih, artinya kompresor AC harus bekerja lebih keras sehingga bisa membuatnya mudah rusak.
Tips Merawat Kompresor AC Mobil
Agar kondisi kompresor AC mobil selalu prima, ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan seperti:
1. Memperhatikan Bunyi yang Muncul di Kompresor AC
Cara sederhana yang bisa Anda lakukan untuk memastikan kondisi AC adalah dengan menghidupkan AC mobil.
Setelah itu, coba perhatikan apakah ada bunyi yang keluar. Jika ada bunyi mengganggu, segera bawa mobil ke bengkel dan lakukan perbaikan.
2. Jaga Kebersihan Kabin Mobil
Penting bagi Anda untuk selalu menjaga kebersihan kabin. Pasalnya, hal ini untuk mencegah udara yang muncul dari AC jadi berbau. Memang sudah ada filter dalam AC, tapi kita bisa membantu kinerjanya dengan menjaga kebersihan kabin.
3. Ganti Oli Kompresor Secara Berkala
Setiap kompresor AC mobil memiliki oli yang berguna untuk menunjang kinerjanya ketika memompa freon. Oleh karena itu, penting untuk selalu mengganti oli kompresor ini secara berkala setidaknya 1 tahun sekali.
4. Bersihkan Filter AC Secara Rutin
Merawat kompresor AC mobil juga bisa Anda lakukan dengan membersihkan filter AC secara rutin. Filter memegang peranan penting karena sebelum mengalir ke kompresor, udara akan disaring oleh filter.
Inilah yang membuat filter harus selalu dalam keadaan yang bersih untuk menghindari udara AC yang berbau atau tidak segar.
5. Menyalakan AC Ketika Mobil Jarang Dipakai
Terakhir, meski Anda jarang menggunakan mobil misalnya hanya ketika akhir pekan, maka jangan lupa nyalakan AC mobil juga ketika memanaskan mobil. Minimal AC harus menyala satu minggu sekali bisa dengan durasi 3 sampai 4 menit saja.
Fungsinya adalah agar AC tetap bisa bekerja dengan normal meski jarang menggunakan mobil. Selain itu, sebaiknya nyalakan AC ketika mesin sudah stabil agar seluruh komponen mesin AC bisa berjalan dengan baik.
Pilih Bengkel Terpercaya untuk Perawatan AC Mobil!
Penyebab kompresor AC mobil lemah atau rusak memang sangat beragam. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk selalu menjaga kinerja kompresor dan membawanya ke bengkel yang terpercaya ketika ada masalah dengan AC.
Ini bertujuan agar kompresor AC bisa mendapatkan perbaikan dengan baik dan bisa kembali bekerja dengan normal. Salah satu bengkel yang bisa Anda pilih adalah CarsBlue.
CarsBlue merupakan bengkel modern yang berfokus pada perbaikan dan perawatan mobil. Tersedia banyak jasa jasa perbaikan mobil baik eksterior, interior, mesin, kelistrikan, dll.
Selain itu, Anda bisa service berkala atau service darurat di CarsBlue. Kualitasnya pun terjamin bagus karena kami memiliki SOP yang jelas, perbaikan cepat dan tepat. Jadi, percayakan perawatan mobil Anda pada CarsBlue sekarang juga!